Jumat, 04 Oktober 2013

Kata Analis: Umur BlackBerry Tinggal 18 Bulan

Kata Analis: Umur BlackBerry Tinggal 18 Bulan Label: Blackberry, Blackberry10, smartphone

Akhir-akhir ini BlackBerry terus dirundung kabar tidak mengenakkan. Seorang analis Bernstein Research bernama Pierre Ferragu telah menghitu...



Akhir-akhir ini BlackBerry terus dirundung kabar tidak mengenakkan. Seorang analis Bernstein Research bernama Pierre Ferragu telah menghitung mundur waktu tersisa untuk BlackBerry sampai perusahaan asal Kanada itu kehabisan uang. Menurut Ferragu, BB punya waktu hanya 18 bulan. Belum lama CEO Thorsten Heins menyatakan bahwa BB punya uang kas senilai 2,6 miliar dolar dan tanpa hutang. Meski demikian, perusahaan tersebut akan menghabiskan 2 miliar dolar sampai Februari 2015.

BlackBerry memang sudah setuju untuk dibeli Fairfax Financial dengan harga 4,7 miliar dolar, namun bukan tidak mungkin jika BB terus menerus menghabiskan uang, Fairfax bisa membatalkan kesepakatan tersebut. Di sisi lain, ada pembeli potensial yakni Cerberus Capital yang ingin melihat keadaan finansial BlackBerry. Mereka akan menandatangani perjanjian tutup mulut agar dapat mengecek keadaan finansial BlackBerry.

Ferragu mengekspektasikan BB akan kehilangan 7 juta anggota selama kuartal berikutnya dan akan memerlukan uang lebih banyak dari dugaan untuk lisensi paten. Jika analisis dia benar, Fairfax yang merupakan pemegang saham terbesar di BB (10 persen) harus membayar lebih besar untuk BB daripada 4,7 miliar dolar sebelumnya jadi kesepakatan tersebut bisa saja batal.

0 komentar:

Posting Komentar

Breaking News
Loading...
Kirim Iklan
Press Esc to close
Copyright © 2013 Toko Handphone Ponorogo All Right Reserved